BPS Bireueun Buka Lowongan Kerja Petugas Pendataan Regsosek 2022

Rekrutmen Petugas Regsosek 2022

Dalam rangka mendukung pelaksanaan kegiatan pendataan perlindungan sosial yang terintegrasi secara menyeluruh agar tepat sasaran, pada bulan Oktober - November 2022, Badan Pusat Statistik akan melaksanakan Pendataan Awal Registrasi Sosial Ekonomi. Untuk menyukseskan kegiatan tersebut, Badan Pusat Statistik Kabupaten Bireuen akan merekrut 566 Petugas Pendataan Lapangan ( PPL ) dan 147 Petugas Pengawas Lapangan ( PML ) untuk melaksanakan kegiatan Pendataan Awal Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek ) Tahun 2022.

Koordinator Fungsi Statistik Sosial BPS Kabupaten Bireuen, Ibu Rahmati, S.Si mengatakan Regsosek merupakan bagian dari reformasi sistem perlindungan sosial. Sistem perlindungan sosial perlu perbaikan pelengkapan data sosial ekonomi yang mencakup seluruh penduduk indonesia. 

Regsosek adalah pendataan seluruh penduduk yang mencakup profil dan kondisi sosial ekonomi mulai dari kondisi demografi, perumahan, keadaan disabilitas seseorang, kepemilikan aset hingga informasi geospasial.

Pendaftaran Petugas Regsosek akan dibuka secara online dari tanggal 7 -10 September 2022.

Untuk informasi tentang cara pendaftaran dan kelengkapan berkas dapat mengunjungi website BPS Bireuen dengan link bireuenkab.bps.go.id atau dapat juga langsung mendaftar di link http://s.bps.go.id/regsosek-1110 

Untuk kelengkapan berkas persyaratan dapat di unduh di link http://s.bps.go.id/template-regsosek-1110

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mensos, Menkeu dan Mendagri Percepat Pemutakhiran Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) untuk Bansos

Petugas Sensus dan Pegawai BPS Kabupaten Bireuen Telah Selesai Jalani Pemeriksaan Rapid Test