Update Realisasi Program Indonesia Pintar ( PIP ) Tahun 2020
Program Indonesia Pintar (PIP) melalui Kartu Indonesia Pintar (KIP) adalah pemberian bantuan tunai pendidikan kepada anak usia sekolah (usia 6 - 21 tahun) yang berasal dari keluarga miskin, rentan miskin: pemilik Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), peserta Program Keluarga Harapan (PKH), yatim piatu, penyandang disabilitas, korban bencana alam/musibah. PIP merupakan bagian dari penyempurnaan program Bantuan Siswa Miskin (BSM).
Sasaran Utama Program Indonesia Pintar adalah :
- Peserta didik pemegang KIP;
- Peserta didik dari keluarga miskin/rentan miskin dengan pertimbangan khusus;
- Peserta didik SMK yang menempuh studi keahlian kelompok bidang:
Pertanian, Perikanan, Peternakan, Kehutanan, Pelayaran, dan Kemaritiman
Sampai dengan Juli 2020, realisasi penyaluran Program Indonesia Pintar sudah mencapai 65,65% dimana untuk katagori SD dari target 10.360.614 siswa yang sudah disalurkan sebanyak 6.176.112 siswa (59,61%) dan yang sudah dicairkan sebanyak 5.050.960 siswa (81,78%). Sedangkan anggaran yang disediakan dalam Program Indonesia Pintar untuk katagori SD/Sederajat sebesar 4.212.276.300.000, yang sudah disalurkan sebesar 2.387.126.250.000 (56,67%) dan yang sudah dilakukan pencairan sebesar 1.897.409.250.000 (79,49%).
Untuk katagori SMP/Sederajat dari target 4.369.968 siswa penerima, yang sudah dilakukan penyaluran sebanyak 2.980.395 siswa (68,20%) dan yang sudah dicairkan sebanyak 2.187.688 (73,40%) dengan alokasi anggaran untuk katagori SMP/Sederajat sebesar 2.711.107.500.000 dimana 1.781.641.875.000 (65,72%) sudah disalurkan dan 1.274.675.250.000 (71,54%) sudah dilakukan pencairan oleh masing-masing siswa.
Sedangkan untuk katagori SMA/Sederajat jumlah penerima PIP tahun 2020 mencapai 1.367.559 siswa dimana sekitar 1.153.070 siswa (84,32%) sudah disalurkan dan sekitar 621.616 siswa (53,91 %) sudah dilakukan pencairan. Total anggaran PIP untuk katagori SMA sebesar 1.174.988.500.000, dan yang sudah disalurkan sebesar 942.391.000.000 (80,20%) dimana sekitar 477.053.000.000 (50,62 %) sudah dicairkan.
Selanjutnya untuk katagori SMK dari target penerima sebanyak 1.829.167 siswa, yang sudah disalurkan sebanyak 1.459.112 siswa (79,77%) dan yang sudah dicairkan sebanyak 364.601 siswa (24,99%). Total anggaran untuk katagori SMK sebesar 1.529.167.000.000 dimana yang sudah disalurkan sebesar 1.205.473.000.000 (78,83%) dan yang sudah dilakukan pencairan sebesar 223.149.500.000 (18,51%).
Dengan total anggaran Program Indonesia Pintar 9,6 triliun lebih, diharapkan tujuan dari PIP untuk membantu anak-anak usia sekolah dari keluarga miskin/rentan
miskin/prioritas tetap mendapatkan layanan pendidikan sampai tamat
pendidikan menengah, baik melalui jalur pendidikan formal (mulai SD/MI
hingga anak Lulus SMA/SMK/MA) maupun pendidikan non formal (Paket A
hingga Paket C) serta kursus terstandar dapat terlaksana dengan baik.
Komentar
Posting Komentar